Cara Mudah Menggunakan WhatsApp Tanpa Nomor HP - Semenjak kepemilikannya yang jatuh ke tangan Facebook beberapa waktu lalu, aplikasi pesan instan WhatsApp menjadi salah satu yang paling populer di kalangan anak-anak muda. WhatsApp atau biasa disebut WA saja ini memang tergolong sukses memberikan layanan terbaik bagi penggunanya lewat kemudahan dan berbagai fitur menariknya. Selain itu tidak adanya iklan yang tersemat menjadi kenyamanan tersendiri bagi penggunanya. Hingga saat ini pengguna aktif WA sendiri tercatat telah mencapai 1 milyar user per harinya.
Sayang seribu sayang, di balik kesuksesan tersebut masih saja ada orang-orang yang memiliki rasa insecure menggunakan WhatsApp. Salah satu sebabnya adalah karena aplikasi ini menuntut penggunanya menggunakan nomor HP sebagai alat utama verifikasi. Nomor HP ini kemudian digunakan WhatsApp untuk bertukar kontak. Padahal, seperti diketahui tidak sedikit orang yang ingin menggunakan WhatsApp untuk sekedar chatting dengan pengguna lain tanpa harus nomor HPnya yang masuk ranah private diketahui orang lain.
Namun tentu saja masih ada celah jika kamu termasuk dalam salah satu orang dengan tipe seperti disebutkan di atas. Kamu tetap dapat mengaktifkan akun WhatsApp tanpa harus verifikasi menggunakan nomor HP. Celah ini terbagi ke dalam tiga cara mudah menggunakan WhatsApp tanpa nomor HP.
Dan sebelum nanti mulai mencoba salah satu cara ini, kamu harus terlebih dahulu menginstal aplikasi WhatsApp di smarphone kamu. Selain itu, untuk yang sudah terlanjur menginstal dan ingin membuat akun ulang tanpa nomor HP, mau tidak mau harus menghapusnya terlebih dulu lalu menginstalnya kembali.
3 Cara Mudah Menggunakan WhatsApp Tanpa Nomor HP
1. Menggunakan WhatsApp dengan Verifikasi Nomor Palsu
Untuk cara yang pertama kita membutuhkan aplikasi pihak ketiga, yaitu TextNow. Instal aplikasi TextNow tersebut. Kemudian setelah terinstal atau terpasang kamu akan mendapatkan nomor dari aplikasi tersebut.Dengan nomor ini lah kamu bisa menggunakan WhatsApp tanpa harus menggunakan nomor HP pribadi. Gunakan nomor dari aplikasi TexNow untuk verifikasi akun WhatsApp kamu.
Namun perlu diketahui, bahwa nomor yang kamu dapat dari aplikasi tersebut tidak akan dapat menerima sms verifikasi dariWhatsApp.
Verifikasi WhatsApp Palsu via jalantikus.com |
Setelah muncul seperti gambar di atas, tekan silahkan kamu tekan "Call Me". Maka kamu akan secara otomatis mendapat telepon dari operator WhatsApp yang memberitahu kode verifikasi. Silahkan dengarkan baik-baik dan setelahnya masukan kode verifikasinya. Akun WhatsApp kamu pun selesai dibuat dan dapat dugunakan.
2. Verifikasi WhatsApp dengan Aplikasi Fake Messenger
Cara yang kedua ini hampir sama dengan cara pertama, namun aplikasi yang digunakan berbeda. Kali ini kamu butuh aplikasi perpesanan palsu seperti TexNow untuk melakukan metode yang kedua. Ada beberapa aplikasi yang dapat kamu pilih, misalnya Spoof Text untuk kamu pengguna Android, atau Fake-a-message bagi pengguna iOS.Setelah aplikasi tersebut terinstal, kamu dapat mengirimkan SMS berisi alamat email ke nomor +447900347295.
Setelah langkah tersebut, kemudian kamu akan mendapat kode verifikasi untuk mengaktifkan akun WhatsApp. Setelah mendapatkan kode verifikasi dan memasukkannya. Selanjutnya akun WhatsApp kamu selesai dibuat dan dapat digunakan.
3. Verifikasi WhatsApp dengan Nomor Darurat
Yang terakhir adalah cara mudah menggunakan WhatsApp tanpa nomor HP yang paling pamungkas. Untuk memulainya pertama-tama kamu cabut dahulu SIM Card yang di smartphone.Verifikasi WhatsApp dengan nomor darurat via jalantikus.com |
Dan kemudian setelah kamu menginstal WhatsApp dan sampai ke bagian verifikasi, abaikan saja opsi verifikasi menggunakan SMS. Maka seperti cara pertama akan muncul seperti gambar di atas, kemudian pilih "Call Me".
Nomor darurat tersebut akan berguna untuk mendapatkan panggilan berisi pembertahuan kode verifikasi WhatsApp. Silahkan dengarkan dengan seksama lalu masukkan. WhatsApp kamu selesai dibuat.
Penutup
Bagaimana? Mudah bukan? Begitulah 3 cara mudah menggunakan WhatsApp tanpa nomor HP. Kamu dapat memilih salah satu cara di atas dan buktikan sendiri. Selamat mencoba, semoga berhasil.Penulis: Noval Irmawan
Editor: Noval Irmawan
Posting Komentar